Greysitta, Band MAN 2 Banjarnegara tampil memukau dan menghibur pada acara perpisahan peserta didik SMP Negeri 1 Bawang tahun pelajaran 2021/2022 pada hari kamis, 16 Juni 2022. Bertempat di gedung indoor SMP Negeri 1 Bawang Banjarnegara, Greysitta menampilkan beberapa lagu kekinian yang menghibur didepan para peserta dan tamu undangan.
Dalam acara tersebut, Greysitta bersama pembinanya Heri Wiwit, membawa lima personil yaitu Arbi Maulana MH (Bassis /kelas XI MIPA3), Laela Anjani (Vokalis/kelas XI MIPA OK), Askari Fai Ulinnuha(Gitaris/kelas XI MIPA OK), Dzaki Restu Anggara (Drum/ kelas XI IPS 3) dan Nuha Muinnurabid F( Gitaris/kelas X MIPA2).
Jayalah terus Greysitta MAN 2 Banjarnegara tercinta.
Tinggalkan Komentar